Selasa, 01 Januari 2013

2013 RESOLUTIONS

1 Januari 2013

HAPPY NEW YEAR EVERYONE <:)

Tahun baru, Resolusi baru.

Gue benci kata resolusi. bukan berarti resolusi hal yang tidak baik. tapi, gue gapunya resolusi apa apa semenjak gue lahir di dunia ini. don't try this at home. gue emang bukan contoh yang baik -_-

Jadi, sekarang gue mau membuat Resolusi 2013 gue. kalau 2013 masih jalan ampe akhir tahun dan kalo gue masih hidup sampe satu tahun kedepan, gue berharap resolusi 2013 gue bisa tercapai. so check this out :)

1. BE DIFFERENT
     Maksudnya 'be different' disini, bukannya perubahan yang besar. cukup perubahan kecil yang dimulai dari menghapus kata terlalu dari sifat terlalu malas gue,  terlalu cuek, terlalu ngerendahin orang lain, terlalu jorok, terlalu galak menjadi malas, cuek, ngerendahin orang lain, jorok, dan galak. mungkin ini kecil. tapi perubahan kecil bisa jadi suatu perubahan yang besar bukan?

2. BE CONFIDENT 
   Jadi percaya diri. Percaya sama diri sendiri. selama ini gue gak terlalu percaya sama potensi potensi yang gue punya jauh didalam diri gue *cailah* gue tutup itu semua sama ketidakpedulian gue sama diri gue sendiri, dan ketidak percayaan gue sama gue, sama hal yang selalu ada di gue, sama mata, sama hidung, sama telinga, sama tangan yang mengetik, kaki, usus, tulang, daging, darah, jantung, paru-paru, ginjal, otak, dan bagian bagian lainnya yg ada di tubuh gue. mereka semua ada, tapi gue gapernah nyadar mereka ada. mereka percaya sama gue, tapi gue gapercaya sama mereka. it's like one way communication with yourself. 

3. BE AMAZING
    This is a big deal for me. karena sebenernya gue gak terlalu ngerti gimana caranya. dan gue gak ngerti apa itu luar biasa. apakah memenangkan sebuah piala? sukses ranking satu? gue gatau, tapi gue mau masukin ini di resolusi gue karena, selama ini hidup gue biasa aja. gue mau punya hidup luar biasa, penuh passion, jelas tujuan hari ini dan untuk masa depan, gak terpuruk seperti yang lalu lalu. gue mau hidup the fullest, gak punya regrets hari kemaren. selalu punya next target buat apa yang dicapai. 

4. BE BRAVE/CRAZY
   Melakukan hal gila, untuk mencapai impian. tapi di jalan yang positif. bukan jadi org yg ditengah jalan telanjang teriak teriak "mamaa..mamaaa" *kenapaharus'mama'guegatau*. gue suka kata-kata "berani untuk gila". kesannya kayak org yang punya semangat penuh dalam hidupnya. i like that (y)

5. BE MYSELF
  Dari kelima resolusi gue, this is the hardest part. the though one. gue masih dalam pencarian untuk menemukan jati diri *azek*. banyak org bilang "just be youself" dan keluarlah pertanyaan dalam diri gue "what is myself?" gue itu apa? gue itu kayak gimana? apa yang gue suka?. hal kecil kayak kalo ditanyain "lo suka warna apa?" "hijau, oren juga, coklat juga iya.. biru bagus biru, pink lumayanlaah, kuning juga keren, unguuuuuu, putiiih kalem, hitam misteriusss, blablablabla" kesannya kayak gapunya pendirian. terus kalo ditanya, "lo suka genre musik apa?" "gue suka.. my chemical romance yang the black parade, gue lumayan suka muse, *tibatiba* gue suka adhitia sofyaaan, gue juga suka ed sheeraaan, *tibatibalagi* gue sukaa 30STM gue suka oasis yg wonderwall, gue suka michael buble, gue suka jason mraz, gue suka....." "...jadi genre musik lo apa?" "............ apa aja dah yang enak menurut gue" sampe sekarang gue gabisa nentuin genre musik gue.  
   tapi kalo difikir-fikir, mungkin gue emang gitu, gue suka semua yang enak menurut gue, itu contoh jadi diri gue sendiri. dalam masa masa labil ini gue jadi belajar tentang kesukaan, it's okay to be different from others, orang suka ini, kita suka itu. gak sama? ya gapapa, toh sudut pandang orang itu pasti berbeda kok,  tapi apa beda dari orang lain kita udah jadi diri kita sendiri?



dan itulah dia Resolusi 2013 gue

gak perlu resolusi yang besar-besaran, cukup mengubah diri sendiri menjadi yang lebih baik udah menjadi keberhasilan tersendiri buat kita. hal-hal yang sedikit kalo digabungin lama-lama bisa menjadi banyak. iya kan?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar